Puskesmas Sumber dibangun, pelayanan dipindah. Puskesmas Sumber mulai awal bulan Agustus ini, dibangun. Pembangunan gedung puskesmas di pojok barat daya kabupaten Rembang itu senilai 6 milyar rupiah. Kepala Puskesmas Sumber – Hermin Yanuar Rahmawati mengatakan untuk memperlancar pelayanan kepada masyarakat selama pembangunan, pelayanan rawat jalan dipindah ke rumah Almarhum Dokter Jopo Erwanto (mantan kepala Puskesmas Sumber) di selatan pertigaan Mbung Ndoro desa Jatihadi. Sedangkan pelayanan rawat inap meliputi Unit Gawat Darurat (UGD) dan Persalinan dipindah ke Puskesmas Pembantu desa Jatihadi dukuh Doyok. "Jadi selama pembangunan Puskesmas Sumber, untuk pelayanan di Puskesmas Sumber tetap berjalan seperti biasa. Namun pelayanannya dibagi untuk rawat jalan kita pindah ke rumahnya Almarhum Dokter Jopo, Mbung Ndoro desa Jatihadi. Kemudian untuk rawat inap, persalinan dan UGD kita pindahkan ke Puskesmas Pembantu Jatihadi di dukuh Doyok." Imbuhnya. Ia menegaskan meskipun tempat pelayanan dipindah, pihaknya tetap berkomitmen memberikan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat.